Pages

Diberdayakan oleh Blogger.

Senin, 15 Oktober 2012

"Makna Logo NOAH"

MAKNA LOGO dan NAMA NOAH ,NOAH BAND Nama Baru Peterpan. Nama Baru Peterpan adalah NOAH BAND. Para mantan personel Peterpan Ariel, Uki, Lukman, David, dan Reza mengumumkan nama barunya, Noah Band.
Logo Noah Band dengan gambar bulu pada bagian tengah huruf A. Bulu ini kini tampak menanjak ke atas. Bulu tersebut bermakna sebagai bagian yang indah pada Noah yang bisa membuat penggemarnya melayang saat mendengar lagu Noah. Bak bulu pada burung yang bisa membuat terbang tinggi.

Bulu yang menghadap ke atas bermakna bahwa karir Noah akan selalu lebih baik dari kemarin. Meski banyak rintangan dan halangan dilalui.Nama baru Peterpan ini dirilis resmi di kantor Musica di kawasan Pancoran, Jakarta, Kamis 2 Agustus 2012. Nama baru ini menurut vokalis NOAH, Ariel, disiapkan kurang lebih dua tahun setengah karena banyaknya pilihan nama.
Sebelumnya logo Peterpan berupa tulisan ‘peterpan’ berwarna merah dengan bulu merah di atasnya. Logo itu kemudian berganti menjadi bulu saja. NOAH juga mempertahankan bulu tersebut.
“Kalau ikon kita bersusah payah dari pertama kali. Peterpan berreformasi, akan dipikirin soal logo. Begitu nama itu ilang, orang familiar sama logo. Nah apa yang kita pengenin terjadi, logonya diingat. Makanya logonya tetap masuk. Tapi logonya kecil,” papar Ariel saat sesi jumpa pers di kantor Musica Studio, Pangadegan, Jakarta Selatan, Kamis (2/8/2012).
Logo baru NOAH juga masih diciptakan oleh pencipta logo lama Heri Sutresna alias Ucok ‘Homicide’. Penulisannya sendiri menggunakan huruf kapital seluruhnya.

0 komentar:

Posting Komentar